Pada hari ini (Minggu, 13 Agustus 2017) Mas
Abu Ibrohim Ade Ermansyah datang di
BLC Telkom Klaten beliau adalah seorang SEO (Search Engine Optimization) banyak yang disharingkan itu membuat motivasi saya agar terus maju, dari sharing tadi saya mendapat motivasi "kita harus bersyukur apa yang kita punya buat apa laptop atau peralatan yang mahal lainnya jika tidak bisa menghasilkan apa yang bermanfaat untuk kita maupun orang lain" dan
Mbah Suro Dhemit tadi juga sempat menambahkan bahwa jika seseorang ingin profesional harus mempunyai "Komitmen, Percaya Diri, Berfikir Kritis"
Lalu apa itu SEO (Search Engine Optimization) ?
SEO (Search Engine Optimization) adalah serangkaian proses yang dilakukan secara sistematis yang bertujuan untuk meningkatkan volume dan kualitas trafik kunjungan melalui mesin pencari menuju situs web tertentu dengan memanfaatkan mekanisme kerja atau algoritma mesin pencari tersebut.
Apa Tujuan SEO (Search Engine Optimization) ?
Tujuan dari SEO adalah menempatkan sebuah situs web pada posisi teratas, atau setidaknya halaman pertama hasil pencarian berdasarkan kata kunci tertentu yang ditargetkan.
0 komentar:
Posting Komentar