Wireless Concept

Gambar terkait

A. Pengertian
Wireless concept adalah suatu ketentuan-ketentuan yang harus dipatuhi dan diterapkan pada saat membangun jaringan dengan wireless. yang harus diperhatikan adalah pada Channel kenapa Channel ? Pemilihan dan penentuan pada channel berapa sebuah wifi mesti beroperasi sangatlah penting,  berikut berapa alasan dan penjelasan tentang peran dan pentingnya channel dalam menentukan performa dari sebuah jaringan wifi.

1. Pemilihan dan pengaturan Channel yang tepat dapat meningkatkan daya jangkau sinyal wifi. 
Alasan ini bukan sekedar karangan belaka, wifi 2.4 Ghz memiliki channel yang beroperasi pada frekuensi terendah pada 2402 MHz atau 2.402 GHz. Selanjutnya frekuensi dari channel di atasnya lebih tinggi dengan selisih tiap channel adalah 5 MHz. Berdasarkan teori rumusan panjang gelombang bahwa semakin kecil frequency sebuah gelombang maka semakin besar panjang gelombangnya dan semakin besar panjang gelombang maka semakin jauh jangkauannya. Jadi jika ingin memaksimalkan jangkauan sinyal wifi maka gunakan channel yang paling rendah atau frequency-nya paling kecil.

2. Mencegah interferensi. 
Interferensi adalah gangguan pada sinyal gelombang electromagnet yang disebabkan oleh sinyal lainnya.  Interferensi terjadi karena adanya bentrokan atau pemakaian frekuensi yang sama oleh dua atau lebih perangkat wifi pada arah atau jalur yang berdekatan. Untuk mencegah terjadinya bentrokan sinyal dengan wifi lainnya maka antara tiap-tiap Access Point harus berbeda frequency, usahakan untuk tidak menggunakan frequency yang sama.

Caranya adalah dengan memindahkan channel.
Untuk wifi 2.4 GHz, antara Access Point atau perangkat wifi harus berbeda 5 channel. Contohnya jika Access Point A menggunakan channel 1 maka Access Point B harus menggunakan channel 6 dan seterusnya. Untuk wifi 5 GHz, antara Access Point atau perangkat wifi harus berbeda 12 channel.

3. Frequency rendah rawan interferensi
Biasanya banyak orang yang mengatur channel Access Point pada channel 1 atau channel rendah dengan tujuan untuk menambah daya jangkau, namun hal tersebut justru membuat wifi atau jaringan wifi tersebut rentan terhadap interferensi. Karena semakin kuat daya jangkaunya semakin besar kemungkinan untuk terkena sinyal atau frequency yang tidak diharapkan.

Saran saya, atur channel wifi kita pada frequency sesuai dengan kebutuhan kita, misalnya daya jangkaunya yang diperlukan tidak harus jauh maka aturlah channel pada frequency tinggi atau sedang. Jarang memang orang memasang pada channel 11. Cobalah sekali-sekali mengatur channel AP pada channel 11 dan lihatlah kualitas sinyalnya, apakah semakin baik atau semakin buruk pada posisi atau lokasi yang sama.

4. Frequency tinggi pada channel atas, tahan interferensi tapi daya jangkau sinyal kurang baik. 
Bagi saya kualitas sinyal adalah segalanya, percuma daya jangkaunya jauh tapi kualitasnya rendah. Jika inginkan kualitas sinyal yang bagus, yang bebas inteferensi maka pilihan channel yang besar atau yang frekuensinya tinggi.

B. Wireless LAN – 802.11

802.11 – 2.4Ghz, biasanya 2.4Ghz biasanya digunakan untuk umum seperti ISP, wireless dirumah dll.

802.11-b : Wireless Lan yang menggunakan Frequency
2.4Ghz berkecepatan transfer data 11Mbps
802.11-b/g : Wireless Lan yang menggunakan Frequency
2.4Ghz berkecepatan transfer data 54Mbps
802.11-b/g/n : Wireless Lan yang menggunakan
Frequency 2.4Ghz berkecepatan transfer data 300Mbps

802.11 – 5Ghz, hanya digunakan untuk khusus, seperti Penelitian,Militer,dan Pemerintahan.

802.11-a/g : Wireless Lan yang menggunakan Frequency
5Ghz berkecepatan transfer data 54Mbps
802.11-a/g/n : Wireless Lan yang menggunakan
Frequency 5Ghz berkecepatan transfer data 300Mbps

Kaidah Wireless :
 Tx Power – Daya Pancar signal wireless
 Rx Sensivity – Sesitifitas Menerima signal
 Looses – hambatan karena Kabel & Konektor
 EIRP – Daya pancar total beserta Antenna
 Free Space Loss (FSL) – Hambatan udara

Kaidah Wireless Outdoor :
 Line of Sight – Hambatan dan penghalang
 Freznel Zone – Media rambat Frequency
 Lengkung Bumi – Penghalang WLan jarak jauh

F. Referensi
www.mikrotik.co.id
Share:

0 komentar:

Posting Komentar